Lenovo K900 BlackMarket

By 00.12

Lenovo memang memiliki beberapa tipe handphone yang di khususkan untuk kelas premium, salah satunya adalah Lenovo K900. Seri K yang di gunakan pada tipe ini menandakan kalau handphone ini memang di khususkan untuk kalangan menengah keatas.
Harga Lenovo K900 yang terbilang cukup mahal bukan menjadi kendala bagi sebagian orang untuk memiliki handphone ini, berlapis body premium berbahan alumunium, dan spesifikasi kelas atas. Lenovo K900 siap memberikan pengalaman baru bagi siapapun penggunanya.
Bagi anda yang tertarik membeli ponsel ini di bulan ini, anda terbilang sangat beruntung karen Harga Lenovo K900 sudah terun jauh dari harga semula yang mencapai 4 Jutaan, namun kini hanya dibandrol 3.7 jutaan untuk seri 32 GB. Harga yang terus turun memang sangat wajar karena ponsel ini di rilis pertama kali pada bulan Januari 2013.
Sudah sewajarnya Harga Lenovo K900 terus turun dari bulan kebulan, seiring dengan banyaknya produk terbaru dari Lenovo. Walaupun begitu daya pikat Lenovo K900 masih sangat kuat, walaupun sudah di luncurkan 1 tahun yang lalu, masih banyak orang yang mengidam-idamkan Smartphone Android tersebut.
Hal ini dikarenakan Spesifikasi yang digunakan Lenovo merupakan spesifikasi kelas atas yang tak bisa di anggap remeh. Berbekal CPU Dual Core dari Intel Atom yang memiliki kecepatan 2 Ghz, mampu mengantarkan Lenovo K900 menjadi handphone dengan performa terbaik pada di masanya.
Bagi anda yang tertarik membeli Lenovo K900 dan belum tahu seperti apa spesifikasi lengkap dari Lenovo K900, silahkan anda simak terlebih dahulu review droidchanel.com yang kali ini akan membahas Spesifikasi Dan Harga Lenovo K900 yang sudah dirangkum redaksi droidchanel.com di bawah ini.

REVIEW SPESIFIKASI DAN HARGA LENOVO K900


Review Lenovo K900

Body Tipis Berbalut Layar Full HD

Lenovo K900 merupakan salah satu handphone tertipis di dunia, dengan dimensi 157 x 78 x 6.9 mm. Ketebalan handphone ini hanya 6.9 mm, sebuah maha karya yang di ciptakan oleh Lenovo, selain bentuk body yang tipis handphone ini juga menggunakan material alumunium yang terkesan sangat premium.
Untuk sektor layar, sudah tersedia layar beresolusi Full HD 1080 x 1920 pixels, dengan ukuran layar berukuran 5.5 inches. Untuk kerapatan pixel sendiri mencapai (~401 ppi pixel density) dan di tambah teknologi IPS LCD capacitive touchscreen untuk mempertajam warna pada layar yang di gunakan. Anda tak perlu takut layar handphone ini tergores, karena sudah tersedia lapisan Corning Gorilla Glass 2 untuk menjaga layar dari goresan benda tajam dan benda tumpul.

CPU Dual Core Rasa Quad Core

CPU yang digunakan ponsel ini adalah Intel Atom Z2580, dengan kecepatan Dual-core 2 GHz. Walaupun masih menggunakan CPU 2 inti namun untuk performa tak kalah dari CPU berkekutan Quad Core miliki vendor lainnya. Apalagi ditambah Ram berukuran 2 GB dan GPU  PowerVR SGX544 yang mampu tampil sangat gahar dan menjadikan Lenovo K900 sebagai salah satu handphone Android dengan hasil benchmark tinggi.
Performa yang di tunjukan oleh Lenovo K900 tentu berkat pemakian CPU Intel Atom Z2580, Dual-core 2 GHz, namun kabar yang beredar handphone ini sulit di upgrade ke Android kitkat karena terkendala dengan CPU Lntel yang digunakan. Jadi mungkin anda harus puas dengan Android OS, v4.2 (Jelly Bean), tanpa bisa merasakan Android Kitkat pada ponsel ini.

Tersedia Versi 32 Gb

Beberapa bulan yang lalu mungkin anda masih ragu untuk membeli handphone ini, karena baru tersedia versi 16 GB yang terasa sangat kecil, apalagi handphone ini tak memiliki slot MicroSD. Kendala dengan memory internal yang kecil membuat Lenovo Indonesia akhirnya mengeluarkan Versi 32 GB dengan harga yang lebih mahal.
Untuk Harga Lenovo K900 untuk versi 32 GB berselisih 300 ribu dengan versi 16 GB, tentu bagi anda yang memiliki budget lebih, pasti lebih baik anda memilih versi 32 GB yang memiliki kapasitas memory lebih besar mengingat anda tak bisa menambahkan microSD pada ponsel ini.

Dual Kamera 13 MP Dan 2 MP

Bagi anda yang suka memotret sudah tersedia kamera 13 mp pada kamera utama dan 2 mp pada kamera depan. Kamera ponsel ini juga di lengkapi dengan banyak fitur seperti resolusi foto 4128 x 3096 pixels, autofocus, dual-LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection,  dan kemampuan recording dengan kualitas 1080p@30fps.
Harga Lenovo K900 Harga Lenovo K900 Terbaru 2014
Harga Lenovo K900

Informasi Harga Lenovo K900

Terdapat 2 harga yaitu untuk versi 32 gb dan versi 16 gb. Bagi anda yang tertarik membeli Lenovo K900 dengan memory internal berukuran 32 GB, siapkan uang anda sekitar Rp 3,799,000. Sedangkan Harga Lenovo K900 versi 16GB dibandrol lebih murah sekitar Rp.3,495,000,-. Harga tersebut kami ambil dari Okeshop, sehingga mungkin akan ada pebedaan harga dengan Harga Lenovo K900 di daerah anda.

Benchmark Lenovo K900

Hasil benchmark Lenovo K900 mampu menembus angka 27.000 pada aplikasi benchmark antutu. Skor yang terbilang sangat besar untuk handphone dengan harga dibawah 4 Juta rupiah. Harga Lenovo K900 ini tentu sebanding dengan spesifikasi yang ditawarkan, jadi anda tak perlu ragu-ragu memilih handphone premium murah Lenovo K900 sebagai media hiburan dan media komunikasi yang memiliki peforma mengagumkan.

Kesimpulan Review Lenovo K900

Untuk lebih detail berapa Harga Lenovo K900 dan Spesifikasi Lenovo K900, silahkan lihat kesimpulan Droidchanel.com dibawah ini.
Benchmark Lenovo K900 Harga Lenovo K900 Terbaru 2014
Benchmark Lenovo K900

Harga Lenovo K900 16GB

Harga Lenovo K900 32GB

Spesifikasi Lenovo K900 32GB

  • Layar : 1080 x 1920 pixels, 5.5 inches (~401 ppi pixel density)
  • Memory : 16 GB/32GB, microSD, up to 32 GB
  • Ram : 2 GB RAM
  • Internet : HSPA+
  • USB On-the-go
  • OS : Android OS, v4.2 (Jelly Bean)
  • CPU :Intel Atom Z2580, Dual-core 2 GHz
  • GPU : PowerVR SGX544
  • Kamera Depan :2 MP
  • Kamera Belakang : 13 MP
  • Baterai : Li-Ion 2500 mAh battery

You Might Also Like

0 komentar